Habib Mohsein Memberikan Pujian Kepada Kraton Majapahit Jakarta Yang Dibangun Oleh AM Hendropriyono

Selasa, 04 Jun 2024

Kraton Majapahit Jakarta telah resmi didirikan. Sebuah replika sebagian Istana Raja Majapahit di Jawa Timur pada era 1292-1526 SM telah dibangun oleh mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Jendral TNI (Purn) AM Hendropriyono.

Dalam kunjungannya, Ketua Umum Asosiasi Bursa Kerja Indonesia dan Dewan Pakar Nderek Guru Drs. Habib Mohsein Badegel menghadiri acara di Replika Kraton Majapahit Jakarta, di kawasan Cipayung, Jakarta Timur, baru-baru ini.

Habib Mohsein menyatakan bahwa Kraton Majapahit Jakarta adalah sebuah karya yang luar biasa dari seorang Mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal TNI (Purn) AM Hendropriyono ini merupakan replika dari sebagian Istana Raja Majapahit yang pernah ada di Jawa Timur pada tahun 1292-1526 M.

Dengan adanya Kraton Majapahit Jakarta, diharapkan generasi muda terutama Gen Z dapat termotivasi untuk belajar sejarah tentang apa yang terjadi pada masa Majapahit. Tujuannya adalah agar mereka memiliki cita-cita yang sama seperti Majapahit yang mampu menaklukkan Nusantara. Ke depannya, Habib Mohsein juga berharap bahwa Kraton Majapahit Jakarta dapat menginspirasi para pelaku dari Asosiasi Bursa Kerja Indonesia. Selain itu, mereka juga ingin tetap bekerja sama dalam membangun tenaga kerja yang mampu menaklukkan Nusantara maupun dunia global. Selain replika-replika yang ada, Kraton Majapahit Jakarta juga memiliki Taman Madakaripura, Pendopo Maharaja Hayam Wuruk, Balairung Mahapatih Gajah Mada, dan Alun-Alun Wilwatikta.



Berikan komentar
Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.